Tugas 5 : TEKNIK PENGUMPULAN DATA (WAWANCARA, KUISIONER, OBSERVASI)





CONTOH TEKNIK PENGUMPULAN DATA


1.      KUESIONER
Analisis Kualitas Layanan Website e-Filing Menggunakan Metode Webqual
Keterangan
STS
Sangat Tidak Setuju
TS
Tidak Setuju
CS
Cukup Setuju
S
Setuju
SS
Sangat Setuju

Data Responden
Nama                     :
Umur                     :
Jenis Kelamin        :
Pekerjaan               :

Kuesioner Webqual pada Performance
Usability Quality (kualitas pengguna)
NO
PERNYATAAN
STS
TS
CS
S
SS
1.
Website e-Filing mudah dioperasikan





2.
Interaksi dengan webste e-Filing jelas dan dapat dimengerti





3.
Website e-Filing memiliki kemudahan untuk navigasi (mudah menemukan menu-menu didalam website)





4.
Alamat website e-Filing mudah diakses





5.
Website e-Filing memiliki tampilan yang atraktif/menarik





6.
Penyusunan tata letak informasi dalam website e-Filing tepat





7.
Website e-Filing memiliki fasilitas (fitur) yang lengkap





8.
Website e-Filing menciptakan pengalaman positif bagi pengguna





Information Quality (kualitas informasi)
1.
Website e-Filing menyediakan informasi yang cukup jelas





2.
Website e-Filing menyediakan informasi yang dapat dipercaya





3.
Penyajian informasi dalam Website e-Filing selalu up to date





4.
Website e-Filing menyediakan informasi yang relevan





5.
Website e-Filing memberikan informasi data yang akurat





6.
Website e-Filing menyajikan informasi yang detail





7.
Informasi dalam Website e-Filing disajikan dengan format yang sesuai





Interaction Quality (kualitas interaksi)
1.
Website e-Filing memiliki reputasi yang baik





2.
Website e-Filing aman dari virus





3.
Setiap file yang diupload untuk penyampaian data pribadi  terjaga kerahasiaannya





4.
Website e-Filing memberikan ruang untuk personalisasi





5.
Website e-Filing memberikan ruang untuk  komunitas





6.
Website e-Filing memberikan kemudahan untuk berkomunikasi dengan pihak KPP





7.
Website e-Filing menjamin tingkat kepercayaan yg tinggi atas informasi yang disajikan





Overall (keseluruhan)
1.
Website e-Filing secara keseluruhan baik








2.      WAWANCARA
Analisis Kualitas Layanan Website e-Filing Menggunakan Metode Webqual
Pewawancara (P)  : Wella Herta Umami
Narasumber (N)    : Nuhzarli
Bagian                   : Pengolah data dan informasi
Tempat                  : KPP Pratama Palembang Seberang Ulu
P    : Apakah Website e-Filing sudah dirancang sesuai kebutuhan pengguna?
N   : Ya, rancangan Website e-Filing sudah dibuat berdasarkan kebutuhan pengguna.
P    : Apakah tujuan dari dirancangnya Website e-Filing?
N   : Tujuan awalnya untuk mempermudah pelaporan wajib pajak dan mempermudah nasabah untuk membayar pajak tanpa perlu datang kekantor pajak.
P    : Sudah berapa lama Website e-Filing diimplementasikan?
N   : Website e-Filing ini sudah ada dari tahun 2012.
P    : Apakah pengguna pernah melakukan keluhan saat menggunakan Website e-Filing?
N   : Ada, pasti ada.
P    : Keluhan seperti apa?
N   : Biasanya terjadi saat banyak yang menggunakan system, ya biasanya terjadi eror maupun lambat saat loading.
P    : Apakah situs Website e-Filing menyediakan halaman keluhan pengguna?
N   : Ada, seperti layanan customer service.
P    : Bagaimana tindakan saat terjadinya kerusakan pada website?
N   : Saat terjadi kerusakan, kantor pusat yang akan menindak lanjuti.
P    : Berapa banyak pengguna yang menggunakan website?
N   : Pengguna di cabang ini sudah lebih dari 20000.
P    : Apakah website aman?
N   : Aman, karena server ada di kita.
P    : Apakah saat terjadi ke eroran website dapat ditangani dalam waktu cepat? Jika ya atau tidak berapa lama waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan kesalahan?
N   : Bisa cepat bisa lambat, tergantung dari kerusakan system.
P    : apakah disini ada pihak staff TI?
N   : Iya, saya sendiri.



3.      OBSERVASI

Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Tentang Usaha Kecil (Nasi Goreng Bapak Bojo)
Latar Belakang Masalah
Kini, usaha kecil menengah sudah menjadi salah satu persaingan bisnis kecil-kecilan yang berkaitan dengan perekonomian pada masyarakat. Banyak sekali jenis usaha kecil yang saling berlomba untuk mendapatkan mangsa pasar. Maka dari itu, memotivasi para wirausahawan akan melakukan berbagai macam strategi agar usahanya tersebut tidak tersisih.
Usaha kecil menengah tersebut dapat mengurangi jumlah pengangguran di Indonesia sendiri. contoh bisnis kecil yang sering dilakukan oleh para wirausahawan yakni bisnis dibidang kuliner. Kuliner menjadi pilihan karena makanan merupakan kebutuhan pokok manusia. Apalagi jika jenis makanannya sendiri beda dari yang lain. salah satu jenis makanan yang banyak digemari oleh orang-orang adalah makanan siap saji contohnya adalah nasi goreng.

Deskripsi Hasil Observasi
Jenis usaha                  : Kuliner
Nama Usaha                : Nasi Goreng Bapak Bojo
Nama Pemilik              : Bapak Bojo Andriawan
Alamat Usaha              : Jalan Kampung ceremai 5 No. 43 Bandung
Kegiatan            : Membuat nasi goreng yang dikombinasikan dengan toping yang berbeda diantaranya, nasi goreng sosis, nasi goreng ikan asin, nasi goreng ayam, nasi goreng daging kambing, serta nasi goreng telur spesial. Nasi goreng Bapak Bojo ini cukup laris di pasaran, hal tersebut karena mempunyai cita rasa yang enak dan untuk porsinya sendiri lebih banyak daripada nasi goreng yang lainnya. Nasi goreng Bapak Bojo sendiri buka dari pukul 17.00 sampai 24.00. Namun jika sudah habis sebelum pukul 24.00 maka warung sudah tutup terlebih dahulu.

Informasi Keuangan
Satu porsi nasi goreng             : Rp. 13.000 sampai Rp. 16.000.
Pendapatan kotor/hari             : Rp .550.000.
Pendapatan bersih/hari            : Rp. 200.000.

Kesimpulan
Memulai bisnis pada bidang kuliner khususnya dibidang berjualan nasi goreng ini sebenarnya cukup mudah. Hal yang paling penting adalah niat serta usaha yang keras. Satu hal yang harus diperhatikan dalam berjualan nasi goreng adalah menjaga kualitas rasa serta kebersihan dari nasi goreng tersebut. Agar para pelanggan setia selalu datang kesana dan jumlah pelanggan pun semakin bertambah setiap waktunya.


Comments

Popular posts from this blog

REVIEW Cultusia Creambath Strawberry

REVIEW Wardah Hydrating Aloe Vera Gel Moisturizer

HAUL : Benton skincare (mini size) Indonesia